Iniriau.com, PEKANBARU - Sebanyak 750 rumah tidak layak huni (RTLH) di Kabupaten Kampar, Provinsi Riau akan diperbaiki agar layak huni. Perbaikan dilakukan melalui Program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS).
Kementerian PUPR sebagai pelaksana Program BSPS akan menggelontorkan dana senilai Rp15 miliar untuk memperbaiki kualitas hunia atau bedah rumah tahun ini.
"Jumlah rumah yang akan menerima Program BSPS dari Kementerian PUPR di Kabupaten Kampar sebanyak 750 unit RTLH," ujar Kepala Balai Pelaksana Penyediaan Perumahan (P2P) Sumatera III Zubaidi dalam keterangan tertulis, Rabu, 26 Mei 2021.
Zubaidi menjelaskan bantuan bedah rumah dilaksanakan melalui Program BSPS yang merupakan berupa stimulan dana dari pemerintah sebagai upaya untuk meningkatkan kualitas rumah masyarakat.
"Jumlah bantuan Program BSPS yang disalurkan sebesar Rp20 juta per unit rumah. Rinciannya adalah Rp17,5 juta untuk bahan bangunan dan Rp2,5 juta untuk upah tukang," katanya.
Menurutnya, masyarakat yang berhak menerima bantuan Program BSPS ini adalah masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) dengan penghasilan di bawah Rp4 juta.
"Selain itu mereka memiliki atau menguasai tanah serta belum memiliki rumah atau memiliki dan menghuni RTLH dan belum pernah menerima bantuan perumahan dari pemerintah," jelasnya,
Dirinya berharap para Korkab dan TFL untuk terus memantau dan memonitoring di lapangan kualitas bangunan rumah yang dibedah dari sisi ketahanan konstruksi, luas per kapita dengan minimal 9 meter persegi per orang, ketersediaan akses air minum dan sanitasi.**
Sumber: Medcom
750 Warga Riau Dapat Bantuan Rp20 Juta untuk Perbaiki Rumah
Redaksi
Rabu, 26 Mei 2021 - 13:56:36 WIB
Ilustrasi
Pilihan Redaksi
Index1 Januari 2026, Parkir di Alfamart Gratis
DPRD dan Pemko Pekanbaru Teken MoU KUA-PPAS APBD 2026 Senilai Rp 3,049 Triliun
Puncak Milad Muhammadiyah ke-113 dan UMAM ke-4 Dihadiri Raja Muda Perlis
PHR Catat Produksi Cemerlang di Sumur Pinang East-2 Capai 2.648 BOPD
TAF Turun Reses, Warga Sampaikan Masalah Banjir dan Program Rp 100 Juta per RW
Tulis Komentar
IndexBerita Lainnya
Index Pemprov Riau
SF Hariyanto: Jalan Soebrantas Diperlebar untuk Tampung Arus Tol Lingkar
Jumat, 02 Januari 2026 - 20:52:23 Wib Pemprov Riau
SPR Bantah Tak Koordinasi dengan Pemprov Riau, Ida YS: Mungkin Plt Gubri Tak Baca Suratnya
Kamis, 01 Januari 2026 - 19:42:00 Wib Pemprov Riau
Pemprov Riau Tak Dilibatkan, Plt Gubri Soroti Perpanjangan Kontrak Hotel Aryaduta
Kamis, 01 Januari 2026 - 10:19:07 Wib Pemprov Riau
Punya Anggaran Rp500 Miliar, DPRD Riau Tak Ekspos Pencapaian Kinerja di Akhir Tahun
Rabu, 31 Desember 2025 - 18:29:00 Wib Pemprov Riau