Iniriau.com, PEKANBARU - Kepala Dinas Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) Provinsi Riau, Indra Agus Lukman, menyambut baik hibah 5.000 Penerangan Jalan Umum Tenaga Surya (PJUTS).
Menurut Indra fasilitas tersebut bakal membantu Provinsi Riau begerak ke arah penggunaan energi baru terbarukan. Selain itu PJUTS akan meningkatkan rasa aman bagi warga saat berkendara di malam hari.
"Kita akan segera menyelesaikan proses administrasinya sehingga pemasangan dapat segera dilakukan," ujarnya di Kota Pekanbaru Sabtu (1/5).
Dikatakan Indra saat ini panel surya telah menjadi andalan pemerintah daerah Riau untuk menghemat biaya listrik. Ia mencontohkan pemasangan panel surya di lantai atas kantor gubernur Riau.
Adapun 5000 PJUTS merupakan hibah dari Lembaga Pengelolaan Proyek Badan Internasional Forum Budaya Dan Warisan Dunia (LPP-BIFBWD) dalam Program Indonesia Terang.
Perwakilan LPP BIFWD, Agus Sudarmawan, menyebut saat ini sudah lima Kabupaten/Kota yang akan menerima PJUTS ini diantaranya Kabupaten Bengkalis, Kampar, Rohul, Rohil, dan Siak dengan jumlah titik pemasangan 1000 titik per kabupaten. "Jumlah titik pemasangan ada 1000/ kabupaten tapi kita memberikan target 5000 ribu per kabupaten," terangnya.
Agus mengatakan bantuan ini dapat segera terealisasi dengan cepat dan Gubernur Riau bisa mengeluarkan surat arahan untuk pelaksanakan PJUTS ini.
Soal pemasangan, Ia mengatakan akan secepatnya bergerak begitu administrasi dari pemerintah Provinsi Riau sudah selesai.
Adapun, BIFBWD merupakan lembaga pengelola sumber dana baik dari hibah, CSR wakaf beserta dana lain yang bersifat bantuan dari perorangan perusahaan maupun lembaga-lembaga lain baik dari hibah dalam maupun luar negeri serta alternatif lain yang bersumber dari APBN.**
Sumber: Gatra
Riau Dapat Hibah 5.000 Lampu Jalan Tenaga Surya
Redaksi
Sabtu, 01 Mei 2021 - 12:07:06 WIB
Ilustrasi
Pilihan Redaksi
Index1 Januari 2026, Parkir di Alfamart Gratis
DPRD dan Pemko Pekanbaru Teken MoU KUA-PPAS APBD 2026 Senilai Rp 3,049 Triliun
Puncak Milad Muhammadiyah ke-113 dan UMAM ke-4 Dihadiri Raja Muda Perlis
PHR Catat Produksi Cemerlang di Sumur Pinang East-2 Capai 2.648 BOPD
TAF Turun Reses, Warga Sampaikan Masalah Banjir dan Program Rp 100 Juta per RW
Tulis Komentar
IndexBerita Lainnya
Index Pemprov Riau
SF Hariyanto: Jalan Soebrantas Diperlebar untuk Tampung Arus Tol Lingkar
Jumat, 02 Januari 2026 - 20:52:23 Wib Pemprov Riau
SPR Bantah Tak Koordinasi dengan Pemprov Riau, Ida YS: Mungkin Plt Gubri Tak Baca Suratnya
Kamis, 01 Januari 2026 - 19:42:00 Wib Pemprov Riau
Pemprov Riau Tak Dilibatkan, Plt Gubri Soroti Perpanjangan Kontrak Hotel Aryaduta
Kamis, 01 Januari 2026 - 10:19:07 Wib Pemprov Riau
Punya Anggaran Rp500 Miliar, DPRD Riau Tak Ekspos Pencapaian Kinerja di Akhir Tahun
Rabu, 31 Desember 2025 - 18:29:00 Wib Pemprov Riau